Saturday, May 25, 2013

Posted by Unknown |
1. Tahun 1956 : Mikrokomputer
Isaac Asimov menulis sebuah carita pendek tentang mikrokomputer, istilah yang kemudian populer untuk menyebut PC dan workstation.

2. Tahun 1959 : IBM 1620
IBM 1620 adalah mesin punch card yang awalnya dirancang untuk aplikasi sains. Sedangkan IBM 1401 sukses untuk aplikasi bisnis

3. Tahun 1969 : UNIX
Kanneth Thompson dan Dennis Ritchie mengembangkan OS yang minimalis dan bebas diakses, yaitu Unix yang menjadi dasar untuk jaringan dan internet.

4. Tahun 1972 : Micral-N
Micral-N, buatan perusaan R2E, Perancis, yang berbasis chipset intel-8008 menjadi mikrokcomputer pertama yang dijual bebas.

5. Tahun 1973 : LAN dan Grafik-Os
Xerox mengembangkan "Ethernet" teknologi jaringan berbasis kabel dan "Alto", komputer pertama dengan interface grafis yang digunakan Xerox dan Unix.

6. Tahun 1974 :  Altair
MITS Altair 88000 menjadi komputer pertama yang laris terjual di pasar mikrokomputer.

7. Tahun 1977 : Apple II
Saat IBM masih fokus pada mainframe dan chipset, Apple sudah melirik pangsa individual dengan Apple II dan Macintosh.

8. Tahun 1981 : IBM 5150
IBM merilis Personal Computer untuk menandingi Apple II. PC berhasil mencatat sukses besar di pasar.

9. Tahun 1983 : Apple Lisa
Salah satu komputer pertama yang dilengkapi mouse dan user interface grafis. Sukses baru diraih setelah Macintosh diluncurkan.

10. Tahun 1985 : IRIS 2000
Silicon Graphic fokus pada pengembangan workstation for graphical application. IRIS 2000 dikembangkan dengan basis UNIX dan chipset Motorola 68010

11. Tahun 1987 : Transputer
Awalnya, Atari mengenalkan desktop computer Transputer mereka dengan nama Abaq. Atari Workstation [ATW] 800 menyusul sebagai produk gagal.

12. Tahun 1987 : SPARC
Sukses sebagai produsen Workstation, Sun mengembangkan arsitektur SPARC untuk mikroprosesor yang masih terus berlanjut sampai sekarang.

13. Tahun 1991 : Linux
Saat akses source code Unix mulai semakin tertutup, muncul GNU open project dengan Linux sebagai produknya.

14. Windows NT : 1993
Microsoft meluncurkan Windows NT, sistem operasi pertama yang berorientasi pada jaringan dari raksasa software ini.

0 komentar:

Post a Comment